Maret 29, 2024

Ingin Membeli Mobil bekas? Kenali Ciri-ciri Mobil Bekas Banjir

0
Ingin Membeli Mobil bekas? Kenali Ciri-ciri Mobil Bekas Banjir

Mobil merupakan kendaraan impian setiap orang, karena terbebas dari hujan dan panas, serta mampu membawa lebih banyak penumpang, namun tidak semua mampu membeli mobil dalam keadaan baru dari dealer, akhirnya membeli bekaspun menjadi alternative untuk memiliki mobil.

Tidak ada yang salah dengan membeli mobil bekas, namun ada baiknya sebelum membeli mobil bekas, pahami terlebih dahulu mobil yang akan dibeli, agar tidak terjadi kerugian yang besar dikarenakan biaya service.

Berikut ini kami berikan 8 ciri-ciri mobil bekas banjir

1.Cari Tahu Lokasi Asal Mobil

Cari Tahu Lokasi Asal Mobil

Sebelum membeli mobil bekas yang anda impikan, ada baiknya mengecek STNK dari pemilik yang menjual dan menanyakan apakah alamat STNK dan Alamat rumah sama, hal ini dikarenakan beberapa wilayah disetiap kota pasti memiliki daerah yang rawan banjir. Maka dari itu penting untuk mengecek asal lokasi mobil

2.Jangan Tergiur Harga Murah

Jangan Tergiur Harga Murah

Harga murah memang menjadi daya Tarik tersendiri bagi para pencari mobil bekas, selain bisa menghemat banyak, mereka juga bisa mendapatkan kendaraan impian mereka, namun harga murah patut dicurigai apabila tidak sesuai dengan harga pasar. Bisa jadi harga penawaran murah karena mobil tersebut pernah terendam banjir.

3.Fisik mobil

Fisik mobil

Sebelum membeli pastikan anda mengecek keadaan mobil, cek pada bagian-bagian masuknya air lewat ventilasi bawah misalnya, apakah ditemukan noda yang masih membekas, atau karat, meskipun sudah dilakukan pembersihan pasca banjir, pasti terdapat bagian yang tidak luput dari proses pembersihan, sehingga hal itu bisa menjadi indicator apakah mobil pernah terendam banjir atau tidak

4.Aroma dalam Kabin

Aroma dalam Kabin

Berikutnya cara untuk mengidentifikasi apakah mobil pernah terendam adalah lewat aroma dalam kabin, biasanya mobil yang terendam banjir memiliki aroma yang tidak sedap, namun aroma wangi berlebihan juga bisa menjadi indikasi apakah mobil tersebut pernah terendam banjir atau tidak.

5.Interior Kabin

interior kabin

Biasanya pemilik mobil yang mobilnya sudah terendam banjir akan merestorasi mobilnya secara habis-habisan untuk menghilangkan bekas banjir, dengan pengecekan dapat dilakukan dengan melihat bagian dibalik karpet mobil, ataupun karet pintu. Jika pemilik sebelumnya mengganti bahan jok, mungkin bisa ditanyakan juga alasan mengganti bahan jok tersebut.

6.Test Drive

Test Drive

Metode ini merupakan hal yang paling mudah untuk mendeteksi apakah mobil pernah terendam banjir atau tidak , karena biasanya mobil yang sudah pernah terendam rasa berkendaranya akan sedikit berbeda, saran kami , cobalah beberapa mobil yang sama untuk mengetahui rasa keadaan asli dari mobil tersebut.

7.Gunakan Tenaga Mekanik Ahli

Gunakan Tenaga Mekanik Ahli

Saat ini sudah banyak di Indonesia yang menyediakan jasa inspeksi untuk mengecek keadaan mobil bekas, namun untuk hal ini akan menambah biaya, namun hal tersebut lebih baik dibandingkan kerugian yang dialami jika tidak diinspeksi oleh ahlinya, jasa inspeksi yang ada di Indonesia adalah garasi.id. selain itu membawa mobil tersebut ke bengkel langganan terpercaya anda juga bisa untuk mendapatkan harga lebih murah.

8.Lakukan Pembelian dengan Bantuan Perantara

Lakukan Pembelian dengan Bantuan Perantara

Saat ini sudah banyak di internet situs yang sudah menjual mobil bekas dengan kondisi terjamin, tidak perlu melihat iklan dikoran atau banner-banner, website tersebut sudah menjamin mobil siap digunakan, beberapa website juga memberikan garansi apabila nantinya ketika mobil digunakan ditemukan kerusakan yang luput dari pemeriksaaan, beberapa website yang menjual mobil bekas antara lain carsome.id , mobil123.com, belimobilgue.co.id. Pembelian juga bisa dilakukan di Bursa Mobil bekas

So, Itu adalah beberapa tips dalam melihat apakah mobil tersebut pernah terendam banjir atau tidak. Semoga membantu kalian ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *