Penjelasan Nama dan Kode dari MotorGP

Apakah kamu pernah bertanya-tanya apa arti kode dari MotoGP? Karena kalau dieprhatikan, motor yang digunakan di MotoGP memiliki kode-kode unik. Seperti Suzuki GSX-RR, Aprilia RS-GP, dan masih banyak lainnya.

Berikut ini kami akan menunjukkan bagaimana cara untuk membaca arti dari Koe MotoGP yang mungkin selama ini membingungkanmu.

Kode Pada Motor Moto GP

1.HONDA RC213V

HONDA RC213V

Pertama yang akan kami bahas adalah motor balap dari Honda yang diberi kode RC, di mana merupakan motor khusus untuk balapan. Banyak yang menyebutkan kalau singkatan dari RC ini sendiri adalah Racing Competition.

Lalu dua digit angka pada bagian depannya adalah kode produksi pada era Milenium baru, yaitu di abad ke-21. Nah, 3 digit belakangnya menandakan kalau motor itu merupakan generasi ketiga, di desain dari musim 2012 sampai sekarang ini. Generasi pertamanya adalah RC211V yang dipakai pada musim 2002 lalu.

Sedangkan untuk V pada bagian akhirnya merupakan singkatan dari Victory atau kemenangan.

2. DUCATI DESMOSEDICI GP

DUCATI DESMOSEDICI GP

Ada yang sadar tidak sih, kenapa nama MotoGP Ducati Desmosedici GP? Ternyata ada alasannya loh. Itu karena pada motornya, Ducati menggunakan teknologi unggulannya, yaitu katup Desmodromic yang memiliki 4 katup silinder.

Di dalam motor ini ada 16 katup pada mesin V4 90 derajat, dalam bahasa Italia 16 adalah Sedici. Itulah kenapa motor ini disebut dengan Ducati Desmosedici GP atau 16 katup Desmodromic dari Ducati.

Motor ini memang merupakan motor yang penuh dengan tenaga, namun di awal kiprahnya motor ini sulit untuk dikendalikan. Baru di tahun 2007, aturan mesin dari MotoGP diubah dari 1000 cc ke 800 cc, motor ini berhasil menjadi juara dunia di tangan Casey Stoner.

Setelah terjadi berbagai perubahan pada motor ini, akhirnya setelah terjadi berbagai perombakan, kini motor satu ini menjadi salah satu motor paling bergengsi di dunia.

3. YAMAHA YZR-M1

YAMAHA YZR-M1

Kode yang ada pada motor ini bisa dikatakan warisan dari motor GP 500 2-Tak, di mana sama-sama menggunakan kode atau nama YZR. Yang membedakan adalah HP 500 ini mengusung YZR500 dan menyesuaikan dengan kubikasi mesin motor 500 cc 2-Tak, sedangkan di MotoGP 4-Tak memakai M1.

Kenapa Yamaha tetap menggunakan kode YZR? Karena itu merupakan kepanjangan dari Yamaha (Y), Spesifikasi motor kompetisi (Z)m dan Roaddracing (R).

Sedangkan suntik M1, ini adalah singkatan dari Mission 1. Ada pula yang menyebutkan kalau M1 ini adalah angka Romawi yang berarti 1000, di mana mengacu pada kubikasi motor ini.

4. SUZUKI GSX-RR

SUZUKI GSX-RR

Terakhir yang akan kami bahas adalah SUZUKI GSX-RR, sebuah motor pabrikan Jepang yang mengusung mesin V4 dan sudut 60-65 derajat kubikasi 1000 cc.

GSX pada motor ini menandakan kalau motor ini adalah motor produksi Suzuki yang mengusung mesin 4-tak. Lalu X menandakan konfigurasi dari mesin inline atau segaris. Sedangkan RR adalah kode motor Suzuki untuk kompetisi balapan jalanan.

Kode ini sebelumnya sudah pernah Suzuki pakai pada motor balap World Record Superbike beberapa tahun lalu.

Itulah beberapa kode motor di MotoGP yang mungkin selama ini buat kamu penasaran sebenarnya apa makna atau arti dari kode tersebut. Kode ini biasanya bermanfaat agar orang bisa dengan mudah mengenali jenis motor dan juga tipe dari motor tersebut, sehingga mereka dapat lebih tahu dengan kemampuan yang dimilikinya.