Tips Merawat Motor Listrik Dengan Benar

Tips Merawat Motor Listrik Dengan Benar – Saat ini Pemerintah Indonesia tengah mendukung adanya Kendaraan Listrik di kawasan perkotaan agar bisa mengurangi polusi udara yang berlebih. Sekarang memang sudah ada banyak sekali produsen Otomotif yang telah menjual motor listrik di tanah air kita.

Nah jika Kalian telah mengetahui Manfaat Kendaraan Tenaga Listrik tentu banyak yang ingin membeli Kendaraan tersebut. Saat ini ada banyak sekali berbagai merk dan jenis motor listrik yang ada di Indonesia. Jika Kalian telah memiliki Mobil atau Motor Listrik sangat disarankan mengetahui Tips Merawat Motor Listrik Dengan Benar agar tidak cepat rusak oleh pemakaian yang salah.

Tips Merawat Motor Listrik Dengan Benar

Perawatan Motor Listrik memang sangat mudah, tidak seperti motor pada umumnya yang harus mengganti oli setiap bulannya. Cara Merawat Motor Listrik sangat simple contohnya seperti berikut ini:

1. Sering Mengecek Van Belt Motor

Ada banyak sekali Jenis Motor Listrik yang menggunakan Van Belt ketimbang Rantai, karena biasanya jika motor menggunakan Rantai bisa cepat karatan jika tanpa diberikan oli.

Dalam merawat Motor Listrik Kalian hanya harus mengecek Kondisi Van Belt, karena biasanya banyak motor listrik yang memiliki Valt Belt yang terekspos dari luar. Kalian dapat mengeceknya apakah Van Belt masih baik atau sudah mau rusak dan jika sudah jelek sangat disarankan untuk segera menggantinya.

2. Jangan Sampai Konsleting Akibat Salah Penggunaan

Agar Motor Listrik tidak rusak karena salah pemakaian, ada baiknya jika Kalian jangan nekat menerobos jalanan banjir. Karena ada sebagian Motor Listrik yang memiliki posisi socket baterai yang rendah, jika socket baterai terkena air ada kemungkinan motor listrik bisa konsleting. Jadi sangat disarankan untuk tidak menerobos banjir dengan genangan yang sama seperti tinggi dari tempat socket baterai, selain itu jangan cuci motor dengan menggunakan semprotan air karena air tersebut bisa masuk ke bagian mesin motor yang dapat membuat konslet motor. Ada baiknya untuk membersihkan motor menggunakan busa, sponge, kain kanebo agar tidak mengalami konsleting listrik.

3. Mengecek Pengereman

Hal perawatan yang mudah dari Motor Listrik Kalian juga harus mengecek sistem pengereman dari Motor Listrik kalian. Cek keadaan Kampas rem motor setiap 3 bulan sekali, jika kondisi kampas rem sudah jelek ada baiknya langsung menggantinya.

4. Perawatan Baterai Motor Listrik

Dalam Perawatan Baterai Motor Listrik, Kalian hanya harus perlu sering mencharge Baterai setiap penggunaan. Selain itu jangan sampai baterai motor habis total dan juga jika Motor Listrik tidak digunakan dalam waktu lama cabut lah baterai dari Motor.

Selain itu Kalian juga perlu mengecharge Baterai yang telah dicabut dari motor ada baiknya jangan dimasukan kembali di dalam motor. Karena setiap baterai motor yang masih tersambung akan terus menyedot daya dari motor ini.

Nah itulah Tips Merawat Motor Listrik Dengan Benar agar tetap awet, Jadi semoga tips ini membantu kalian dalam merawat motor listrik. Semoga artikel ini dapat membantu Kalian.